Menggunakan Jasa Konsultan

Menggunakan Jasa Konsultan

Ketika kita ingin membuat atau merenovasi bangunan, cara yang bisa kita pergunakan untuk membuat bangunan impian ada tiga macam, yaitu:

  1. Merancang dan Mengurus Segala Sesuatunya Sendiri Bila ini yang kita pilih, maka kita harus menyediakan waktu khusus untuk merancang bangunan seperti apa yang kita inginkan. Tak cukup hanya itu, kita juga perlu mencari bahan-bahannya sendiri. Setelah bahan-bahan terkumpul tugas kita berikutnya adalah mencari tukang yang sesuai. Intinya, semua kegiatan diatur oleh kita, mulai dari a-z kitalah yang bertugas mengatur semuanya hingga bangunan siap difungsikan.
  2. Borongan Bila menggunakan cara ini, maka tugas kita tak begitu berat seperti nomor satu. Tugas pokok kita adalah: mendesain bangunan, mencari bahan-bahan, dan mencari orang yang siap memborong (disebut juga mandor). Tugas mandor adalah memimpin para tukang dan mengatur pekerjaan serta pembayaran mereka hingga rumah selesai dan siap dihuni. Bisa dibilang, bila kita memilih jasa borongan maka kita hanya perlu mengerahkan tenaga dan pikiran kita sebesar 50%.
  3. Menggunakan Jasa Konsultan bila kita memilih untuk menggunakan jasa Konsultan, maka kita tak perlu memikirkan apa-apa lagi. Kita hanya tinggal bilang ke jasa Konsultan tersebut tentang bangunan seperti apa yang mereka inginkan. Kemudian, tugas kita adalah menunggu dan menyiapkan dana hingga bangunan kita selesai. Mudah bukan, kita tak perlu pusing memikirkan desain atau bahan-bahan bangunan karena semua itu sudah kita serahkan kepada jasa Konsultan. Namun demikian, tak bisa dipungkiri bahwa kita juga harus siap mengeluarkan dana lebih ketika memakai jasa mereka.

Mana yang Lebih Enak?

Sebenarnya memakai jasa Konsultan adalah jalan yang paling mudah dan enak ketika kita berencana untuk merenovasi atau membangun. Bila dipikir-pikir, biaya yang kita keluarkan juga sebanding dengan apa yang kita dapatkan. Kita tak perlu lagi memikirkan bagaimana bentuk bangunan kita apakah sesuai atau tidak dengan yang kita inginkan, karena sang Konsultan pasti akan membuatkan sesuai dengan keinginan kita, apalagi tentunya kita memilih jasa Konsultan professional.

Dengan menggunakan jasa Konsultan (professional) kita juga bisa menghemat waktu. Biasanya para Konsultan sudah memiliki rencana dalam jangka waktu berapa bangunan kita akan selesai. Bila jasa Konsultan tersebut sudah professional dan terkenal, mereka tak akan mau menipu klien dengan mengulur-ulur pekerjaan, karena bagi mereka kepuasan klien adalah segalanya.

Jadi, apakah kita ingin menggunakan jasa Konsultan ataukah tidak? Semuanya tergantung pada diri kita sendiri. Tapi bila boleh memilih, sebaiknya kita menggunakan jasa Konsultan professional untuk meminimalisir risiko.

Untuk jasa Konsultan yang murah namun berkualitas silahkan hubungi kami untuk konsultasi gratis.